PT INDOGEN INTERTAMA, berdiri sejak 2010, memulai usahanya dengan menyuplai kebutuhan bahan habis pakai laboratorium riset di sekitar Jakarta. Kini INDOGEN telah menjalin kerjasama dengan beberapa suplier di beberapa daerah, seperti Bandung, Yogyakarta, Makassar, Aceh, Bali dan lain-lain. Seiring dengan perkembangan zaman, maka INDOGEN mulai memfokuskan diri sebagai suplier produk riset untuk immunologi dan kebutuhan penunjangnya.

WA. 0812-9318-5185 | JUAL Ub (Ubiquitin) ELISA Kit

Ubikitin atau ubiquitin adalah protein regulator yang ditemukan pada hampir semua jaringan eukariot. Ubiquitin memiliki peran dalam pensinyalan seluler, juga sangat penting untuk mempertahankan homeostasis tubuh. Disfungsi sistem ubiquitin menyebabkan berbagai penyakit, terutama gangguan neurodegeneratif yaitu penyakit yang berkaitan dengan sistem saraf.
Ubiquitinasi protein diregulasi melalui berbagai enzim, “Enzim pengaktif ubiquitin” (E1) membentuk ikatan thio-ester dengan ubiquitin, yaitu protein asam amino-76. Reaksi ini memungkinkan pengikatan ubiquitin berikutnya dengan "enzim konjugasi ubiquitin" (E2), diikuti oleh pembentukan ikatan isopeptida antara terminal karboksi ubiquitin dan residu lisin pada protein substrat. Reaksi terakhir membutuhkan "ubiquitin ligase" (E3). pada kerangka otot kerangka, peristiwa tersebut didominasi E2 pada 14-kDa. Berdasarkan penelitian sebelumnya bahwa jalur proteosom-ubiquitin pada sepsis memicu terjadinya proteolisis otot, sehingga dapat disimpulkan bahwa jalur proteosom-ubiquitin menjadi mekanisme terjadinya kaheksia otot. Kakeksia adalah kondisi penurunan berat badan dan massa otot yang parah. Ini merupakan efek samping umum dari penyakit jangka panjang (seperti kanker) dan salah satu faktor yang dapat meningkatkan risiko kematian.
Deteksi Ubiquitin secara quantitative dapat menggunakan metode Enzyme-linked Immunosorbent Assay (ELISA). ELISA (enzyme-linked immunosorbent assay) adalah teknik pengujian berbasis plat yang dirancang untuk mendeteksi dan mengukur zat seperti peptida, protein, antibodi dan hormon. Nama lain yang sering digunakan seperti enzim immunoassay (EIA), juga digunakan untuk merujuk pada teknologi yang sama yaitu ELISA. Dalam metode ELISA, antigen harus diimobilisasi pada suatu permukaan padat dalam hal ini microwell plate dan kemudian digabungkan dengan antibodi yang terikat dengan enzim. Deteksi dilakukan dengan menilai aktivitas enzim terkonjugasi melalui inkubasi dengan substrat untuk menghasilkan produk yang terukur. Elemen yang paling penting dari strategi deteksi ini adalah interaksi antibodi-antigen yang spesifik. Sampel uji dapat menggunakan serum, plasma darah, cell lysate and other fluid.

PT INDOGEN sebagai salah satu Distributor ELISA Kit, ASSAY Kit dan Antibody menjual ELISA Kit Ubiquitin dari banyak manufacture yang ada di dunia. Berikut daftar ELISA Kit Ubiquitin yang di Jual oleh PT INDOGEN.

Brand
Nomor Katalog
Deskripsi
Size
Elabscience
E-EL-H1252
JUAL Human Ub (Ubiquitin) ELISA Kit
96T
Elabscience
E-EL-M1219
JUAL Mouse Ub (Ubiquitin) ELISA Kit
96T
Cusabio
CSB-EL025434HU
JUAL Human ubiquitin C (UBC) ELISA kit
96T
Cusabio
CSB-E15832r
JUAL Rat Ubiquitin (Ub) ELISA Kit
96T
Mybiosource
MBS726848
JUAL Human Ubiquitin ELISA Kit
96T
Mybiosource
MBS728048
JUAL Rat Ubiquitin ELISA Kit
96T
Mybiosource
MBS723659
JUAL Mouse Ubiquitin ELISA Kit
96T
Referensi:
  1. Nasronudin. 2019. Penyakit Infeksi di Indonesia Solusi Kini & Mendatang Edisi Kedua: Solusi kini dan mendatang. Airlangga University Press. Surabaya.
  2. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5979459/.
  3. https://www.cellsignal.com/contents/science-cst-pathways-ubiquitin-and-ubiquitin-like-proteins/ubiquitin-proteasome/pathways-ubiquitin.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "WA. 0812-9318-5185 | JUAL Ub (Ubiquitin) ELISA Kit"

Posting Komentar